Supervisi Desa Percontohan Pelaksanaan 10 Program PKK di Desa Talun Kenas dan Desa Limau Mungkur
Deli Serdang - Kegiatan di Kecamatan Sinembah Tanjung Muda Hili (STM Hilir ) masih terus berlanjut di siang menjelang sore, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang Ny. Hj Yunita Ashari Tambunan melanjutkan kegiatannyan dengan mengunjungi dua Desa yang mengikuti Supervisi Desa Percontohan Pelaksanaan 10 Program PKK Kategori LBS, IVA Test, HATINYA PKK dan Tertib Administrasi PKK di Desa Talun Kenas dan Desa Limau Mungkur, pada Rabu (27/07/2022)
Dalam sambutannya Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang menyampaikan bahwa kegiatan Desa Percontohan ini dilakukan sebagai bentuk keikutsertaan Desa yang ada di tiap kecamatan dalam melaksanakan program pokok PKK yang juga sejalan dengan pembangunan Pemerintah Kabupaten Deli Serdang.
Beliau juga berharap agar setiap Desa yang ikut serta ddakam kegiatan ini tidak hanya berpatokan pada kemenangan atau keberhasilannnya saja namun yang ebih penting adalah bagaimana masyarakat sekitar Desa masing-masing dapat memperoleh manfaat dari pelaksanaan 10 Program Pokok PKK tersebut.
Terakhir beliau menyampaikan salam dan pesan kepada semua Kader PKK Desa yang hadir untuk tetap sehat, selalu bersih agar bisa tampil cantik. Karena kalau mau Cantik kita harus bersih dan sehat.
Turut serta hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang Ny. Hj Sri Pepeni M.Ali Yusuf Siregar, Ketua Dharma Wanita Persatuan Ny. Herawati Darwin Zein Camat STM Hilir Hesron Tonggoraja AP, M.Si dan Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Ny. Nesi Hesron Tonggoraja Kader PKK Desa Talun Kenas dan Kader PKK Desa Limau Mungkur.
Copyrights © 2022 All Rights Reserved
Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang