22 May 2023

 

Avatar

 Study tiru dari Tim Penggerak PKK Kabupaten Kuantan Singingi dan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan

Lubuk Pakam - Ketua I Bidang Pembinaan Karakter Keluarga Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Deli Serdang, Ny. Hj. Sri Pepeni M. Ali Yusuf Siregar didampingi Ketua Dharma Wanita Persatuan Deli Serdang Ny Hj Boya Timur Tumanggor menerima kunjungan study tiru dari Tim Penggerak PKK Kabupaten Kuantan Singingi dan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, di Gedung Serbaguna PKK Kabupaten Deli Serdang Jum'at (19/5/2023)

Kunjungan ini dilakukan untuk saling bersilaturahmi dan mempelajari berbagai program yang ada di Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang.

Sejumlah prestasi yang diperoleh Tim Penggerak Pemberdayaan Keluarga Kabupaten Deli Serdang menjadi suatu inspirasi tersendiri bagi Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan dan Kabupaten Kauntan Singingi yang merupakan Kabupaten pemekaran yang masih perlu belajar banyak di Kabupaten Deli Serdang.

Avatar
"Berkat PKK kita bisa bertemu, dan karena PKK pula kita bisa memajukan kualitas dan memberdayakan kaum perempuan. Semoga pertemuan ini tidak hanya berhenti disini namun bisa berlanjut di kemudian hari," ungkap Ketua I Bidang Pembinaan Karakter Keluarga Ny Hj Sri Pepeni M Ali Yysuf Siregar.

Hadir dalam kegiatan tersebut Plt Ketua TP PKK Kuantan Singingi Ny Yulia Herma Suhardiman, Sekretaris TP PKK Boolaang Mongondow Selatan Ny Rosdiana Abdul Hamid Lapatola, Kepala Dinas Pembinaan Masyarakat dan Desa Drs Khairul Azman MAP; Kader PKK Kabupaten Deli Serdang, serta perwakilan dari Kabupaten Kuantan Singingi sebanyak 42 orang, dan 4 orang dari Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan.

Berita

Copyrights © 2022 All Rights Reserved
Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang