21 November 2022

 

Avatar

Rapat mengenai tindak lanjut dari laporan mengenai Anak ABK yang ditemukan di Desa Bulu Cina Kecamatan Hamparan Perak di Aula Cendana Kantor Bupati Deli Serdang

Lubuk Pakam - Bupati Deli Serdang yang diwakili oleh Asisten III Administrasi Umum Dedi Maswardy S.Sos, MAP membuka rapat mengenai tindak lanjut dari laporan mengenai Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) yang ditemukan di Desa Bulu Cina Kecamatan Hamparan Perak di Aula Cendana Kantor Bupati Deli Serdang Kamis (17/11/2022)

Asisten III menyampaikan tujuan dari rapat tersebut adalah melakukan audit dan koordinasi dari setiap sektor yang terkait untuk menindaklanjuti permasalahan terjadi, baik jangka pendek maupun jangka panjang untuk meminimalisir peningkatan jumlah Anak Berkebutuhan Khusus di Desa Bulu Cina

Berdasarkan laporan yang diberikan oleh Camat Hamparan Perak Jahar Effendi S.Sos MAP beserta Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Hamparan Perak Ny Nurainun Jahar Effendi terdapat 18 orang anak berkebutuhan khusus yang terdapat di Desa Bulu Cina, angka ini dinilai cukup besar karena hanya terdapat di dalam satu Desa dengan jarak yang hampir berdekatan.

Dalam tersebut juga dihadiri oleh Ketua TP PKK Kabupaten Deli Serdang Ny Hj Yunita Ashari Tambunan menyampaikan agar semua pihak yang terkait dapat melakukan koordinasi dan mengaktifkan kembali program Dasawisma di 20 Desa yang ada di Kecamatan Hamparan Perak agar keadaan lingkungan kita dapat terpantau di mulai dari tingkat dusun.

Beliau juga menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Deli Serdang telah berkomitmen untuk fokus terhadap penanganan Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) maka jangan malu atau merasa sebagai aib.

"Anak Berkebutuhan Khusus itu tidak boleh ditutupi, mereka memiliki hak yang sama dengan anak lain hanya saja fisiknya yang berbeda, silahkan bawa ke PKBM atau le RSUD H Amri Tambunan agar bisa ditangani dengan baik tanpa dipungut biaya", ungkap Ketua TP PKK

Avatar

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil ketua Tim Penggerak PKK Deli Serdang Ny Hj Sri Pepeni M Ali Yusuf Siregar, Ketua Dharma Wanita Persatuan Ny Boya Yanti Timur Tumanggor, Kepala Dinas Kesehatan dr Ade Budi Krista, Kepala Dinas Pendidikan Yudy Hilmawan SE MM; Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Drs Khairul Azman MAP; Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan KB Era Permata Sari SH MM, dan lainnya.

Berita

Copyrights © 2024 All Rights Reserved
Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang