31 May 2022

Avatar

Pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK Desa se Kecamatan Bangun Purba dan Kecamatan STM Hulu Kabupaten Deli Serdang.

 

Deli Serdang - Pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK Desa se Kecamatan Bangun Purba dan Kecamatan STM Hulu dihadiri oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang, pada Senin (30/05/2022).

Dalam sambutannya Ketua Tim Penggerak PKK menyampaikan bahwa selain sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang, beliau juga menyandang Ketua BUNDA PAUD, Ketua Dekranasda jadi keberadaan ibu-ibu Ketua Tim Penggerak PKK Desa yang ada disini adalah perpanjangan tangan beliau untuk menyampaikan informasi sampai ke tingkat Kabupaten dan juga sebagai penyelenggaran program pemerintah karena kami tidak dapat bekerja sendiri tanpa ada bantuan ibu Ketua Tim Penggerak PKK Desa yang ada disini.

Avatar

"Saya mengucapkan selamat bagi para Ketua Tim Penggerak PKK Desa yang hari ini filantik, dan karena ini masih di penghujung bulan Syawal saya juga Mengucapkan Minal Aidin Walfaizin Mohon Maaf Lahir dan Batin. Saya berharap pada semua Ketua Tim Penggerak PKK Desa baik yg baru terpilih atau yang melanjutkan jabatannya untuk menggalak kembali Program Dasawisma karena program Dasawisma dapat mempermudah komunikasi kita dari mulai tingkat Dusun, Desa, ke kecamatan hingga ke tingkat Kabupaten",ungkap ibu Ketua TP PKK Deli Serdang.

"Kemudian untuk para Ketua Tim Penggerak Desa yang lama dan yang baru saya berharap agar selalu menjaga silaturahmi agar saling mendukung demi memajukan Desanya. Selain itu ada tiga hal penting yang harus kita kerjakan dan pantau yakni tentang Anak Berkebutuhan Khusus(ABK), Tingkat Kekerasan Seksual yang tinggi terhadap anak dan remaja dan terkakhir tentang Stunting", ungkap ibu Ketua TP PKK Kabupaten Deli Serdang.

Avatar

"Semoga program yang saya sampaikan dapat selalu menjadi pantauan dan pengawasan kita bersama. Terkahir karena disini hadir bersama kita Ibu Kadis Perindag barangkali ada yang ingin belajar tentang bidang keahlian seperti Tenun, atau membuka peluang UMKM di Desanya masing bisa berkonsultasi dengan kami yang berhadir disini untuk dapat saling bertukar informasi", imbuh beliau.

Turut serta hadir Ketua Dharma Wanita Persatuan Ny. Herawati Darwin Zein, Camat Bangun Purba Raden Mewah Ristanto S.STP dan Camat STM Hulu Budiman Sembiring S.Sos dan Ibu Ketua TP PKK STM Hulu.

Berita

Copyrights © 2022 All Rights Reserved
Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang