Ketua Dekranasda Kabupaten Deli Serdang menghadiri Pembukaan Pengembangan Produk Batik, Tenun dan Kerajinan Anyaman di Gedung P3UD Deli Serdang
Tanjung Morawa - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Deli Serdang, Ny Hj Yunita Ashari Tambunan menghadiri Pembukaan Pengembangan Produk Batik, Tenun dan Kerajinan Anyaman di Gedung Pusat Pengembangan Produk Unggulan Daerah (P3UD) Deli Serdang, Kecamatan Tanjung Morawa (3/5/2023).
Pengembangan produk batik, tenun dan kerajinan anyaman di Sentra Industri Kecil dan Menengah (IKM) Provinsi Sumatera Utara, khususnya di Kabupaten Deli Serdang, Kota Medan, Kabupaten Serdang Bedagai sebagai sinergitas Program Pembangunan IKM Kriya dan Wastra Nusantara Nasional hasil kerjasama Kementerian Perindustrian dan Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) ini juga dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-43 Dekranas.
Pada sambutannya, Ketua Dekranasda Deli Serdang, Ny Hj Yunita Ashari Tambunan menyambut baik atas penyelenggaraan kegiatan tersebut.
"Saya berharap kegiatan ini dapat melahirkan wirausahawan-wirausahawan profesional, andal, kreatif, inovatif dan berdaya saing yang sekaligus bisa melestarikan kebudayaan di Kabupaten Deli Serdang," ungkap Ny Yunita Ashari Tambunan.
Acara yang dibuka secara virtual oleh Wakil Ketua Harian I Dekranas, Ny Loemongga Agus Gumiwang dan turut dihadiri Ketua Dharma Wanita Persatuan Deli Serdang, Ny Hj Boya Timur Tumanggor; Sekretaris Dekranasda Kota Medan, Ny Asmalita; Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Deli Serdang, Putra Jaya Manalu SE, MM; Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Pasar Kabupaten Serdanh Bedagai Roy CPS Pane M.Si; Kader PKK Deli Serdang dan lainnya itu dilanjutkan dengan penyampaian laporan dari Direktur Jenderal (Dirjen) Industri Kecil Menengah dan Aneka (IKMA) Kementerian Perindustrian, Reni Yenita, dan ditutup dengan sambutan dari Ketua Panitia HUT ke-43 Dekranas, Ny Endang Budi Karya.
Copyrights © 2022 All Rights Reserved
Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang