25 May 2023

 

Avatar

Kegiatan Ibu RELIGIUS di Desa Talun Kenas Kecamatan Sinembah Tanjung Muda (STM) Hilir

STM Hilir - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Deli Serdang Ny Hj Yunita Ashari Tambunan menghadiri kegiatan "Ibu Relawan Pelindung Anak dan Keluarga, Giat Berusaha untuk Keluarga (RELIGIUS)"  yang kali ini diadakan di Jambur Sibayak Desa Talun Kenas Kecamatan Sinembah Tanjung Muda (STM) Hilir, Selasa (23/5/2023)

Ketua Tim Penggerak PKK hadir bersama dengan Ketua I Bidang Pembinaan Karakter Keluarga Ny Hj Sri Pepeni M Ali Yusuf Siregar, Ketua Dharma Wanita Persatuan Ny Hj Boya Timur Tumanggor.

Dalam sambutannya kali ini Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang menyampaikan bahwa kegiatan Ibu RELIGIUS ini sangatlah penting untuk meningkatkan wawasan kaum ibu, sebagai seorang relawan ibu merupakan seorang pejuang yang memperjuangkan masa depan anak dan kesejahteraan keluarga, serta giat berusaha untuk menambah perekonomian keluarga.

Avatar

"Seorang ibu memiliki peranan yang cukup banyak dalam keluarga agar keluarganya bisa maju dan sejahtera maka kegiatan ini kita selenggarakan. Tujuannya adalah untuk meningkatkan wawasan kemampuan seorang ibu agar bisa membimbing anak-anaknya, meningkatkan ekonomi keluarga, dan bermanfaat bagi masyarakat sekitarnya", ungkap Ketua TP PKK Deli Serdang Ny Hj Yunita Ashari Tambunan.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Drs Khairul Azman MAP; Camat STM Hilir Wahyu Rismiana SSTP; Kader PKK Kecamatan dan Desa di Kecamatan STM Hilir.

Berita

Copyrights © 2024 All Rights Reserved
Tim Penggerak PKK Kabupaten Deli Serdang